Selasa, 09 Agustus 2016

3 Hal yang sering tidak diutarakan oleh guru gitar

Menggunakan jasa guru gitar untuk belajar gitar memang usaha yang paling direkomendasikan saat kamu masih pemula. Namun, kamu perlu tahu bahwa tidak semua guru gitar itu kompeten. Karena mereka yang kompeten biasanya tidak menawarkan diri menjadi guru sehingga mungkin agak sulit dicari. Justru kamulah yang mesti berusaha keras mencari guru gitar yang bagus dan kompeten itu.

Tapi, jika usaha kamu tidak jua membuahkan hasil maka untuk mengisi waktu belajarlah dengan guru yang ada saat ini. Namun jangan asal menerima begitu saja semua arahannya. Pelajari bagaimana dia mengajar, siapa tahu caranya mengajar justru tidak cocok untuk kamu. Dan, biasanya ada banyak hal yang guru gitar sembunyikan dari kamu yang bisa jadi hal penting buat kita. Apa saja itu? Berikut saya bocorkan beberapa diantaranya:

a. Tidak pernah terlatih untuk mengajar

Ini adalah salah satu hal yang seringkali tak ingin guru gitar beritahukan kepada murid-muridnya. Alasannya? Tentu saja karena mereka terlalu takut dan tidak ingin kehilangan murid yang menjadi sumber mata pencahariannya. Sebagai gantinya, mungkin kamu perlu googling nama dan latarbelakangnya untuk mengetahui apakah ia sebelumnya pernah mengajar dan siapa saja murid yang pernah mendapat arahan darinya

b. Tidak memberikan jaminan bisa menjadikan kamu gitaris yang hebat

Bahkan jika seorang guru gitar memiliki banyak siswa, kemungkinan besar bahwa beberapa (jika ada) dari siswa ini adalah gitaris hebat yang bisa bermain di tingkat tinggi. Jadi, jika kamu bekerja dengan seorang guru gitar yang tidak tahu bagaimana cara mengajar siswa lain untuk bermain gitar pada tingkat tinggi, kamu tidak bisa berharap untuk menjadi gitaris yang hebat

c. Takut muridnya berkembang lebih baik

Memang tidak banyak guru yang mau mengakui ini, namun sebenarnya hampir disetiap hati para pengajar mereka takut tersaingi oleh murid-muridnya yang jauh lebih muda. Bukan kehilangan kepopuleran yang mereka dapatkan melainkan kehilangan murid. Ya, para guru gitar selalu berpikir bahwa murid-murid yang sudah jago akan berhenti dari kursusnya dan itu berarti kehilangan satu sumber pendapatan

Itulah tiga hal yang sering dipikirkan guru gitar namun tak pernah ia ungkapkan kepada murid-muridnya. Kamu sebagai murid tentunya harus punya sikap ketika mendapati guru gitarmu memeperlihatkan tanda-tanda ini. Jangan sampai kemampuanmu tidak berkembang hanya karena guru gitarmu enggan kehilangan kamu. Belikan gitar untuknya sebagai hadian dan yakinkan bahwa kamu akan tetap menghormatinya dan mempromosikannya kepada murid-murid lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar